Derek Surabaya

Tipe dan Kondisi Mobil Kecelakaan Seperti Apa Yang Memerlukan Derek Cantol ?

Tentu tidak seorangpun dari kita menginginkan terjadinya kecelakaan bukan ?

Akan tetapi faktanya, kecelakaan tetap saja terjadi baik yang disebabkan oleh kelalaian pengendara maupun faktor lainnya yang bisa menimpa siapa saja, dimana saja dan kapan saja.

Kasus yang paling banyak terjadi kecelakaan adalah kasus kendaraan bermotor di jalan raya, baik mobil, sepeda motor, truk, angkutan umum, bis, pick up, dan lain sebagainya.

Nah, berikut ini ada beberapa jenis kondisi kecelakaan kendaraan bermotor yang perlu Anda ketahui supaya tidak bingung untuk mengantisipasi penanganannya saat di lapangan :

1. Head on Collision (Tabrak depan-depan)
Kondisi tabrakan dimana tabrakan terjadi antara dua kendaraan dari arah yang berlawanan dengan kerusakan pada bagian depan kendaraan. Terjadi karena kendaraan yang mau menyalip gagal kembali ke jalurnya atau karena jarak pandang yang tidak mencukupi di daerah tikungan.

2. Run off Road Collision (Tabrak samping-samping)
Kondisi tabrakan yang dialami oleh satu kendaraan saja, keluar dari jalan dan menabrak sesuatu benda keras akibat pengemudi kehilangan kontrol, salah menilai tikungan, atau mencoba untuk menghindari tabrakan dengan kendaraan lain di jalan atau binatang.

3. Rear end Collision (Tabrak depan-belakang)
Kondisi tabrakan ini terjadi dari dua atau lebih kendaraan dimana kendaraan menabrak kendaraan didepannya, disebabkan karena kendaraan di depan berhenti tiba-tiba. Jenis kecelakaan ini juga dapat menyebabkan kecelakaan beruntun dimana melibatkan lebih dari dua kendaraan.

4. Rollover (Terguling)
Kondisi tabrakan yang kendaraannya terjungkir balik, terjadi pada kendaraan dengan profil yang lebih tinggi seperti truk dan berhubungan langsung dengan tingkat stabilitas kendaraan itu sendiri.

Keempat kondisi tersebut di atas, tipe kecelakaan kendaraan di jalan raya yang paling banyak mengakibatkan benturan paling keras sehingga kendaraan mobil mogok dan tidak bisa berjalan. Dan dalam situasi darurat seperti ini umumnya mobil derek cantol atau derek tarik lebih sering digunakan karena pengait pada bagian belakang mobil dapat diandalkan menjadi penghubung untuk melakukan penderekan pada kendaraan yang mogok.

Untuk mengantisipasi kejadian-kejadian yang tidak diinginkan tersebut, jangan panik dulu. Tetap usahakan tenang sembari memastikan kondisi dari mobil tersebut apakah benar-benar mogok dan tidak bisa berjalan.

Jika sudah dipastikan mogok dan tidak bisa berjalan, ada Amanah Derek yang siap siaga 24 jam non stop untuk kondisi darurat Anda yang siap mengamankan mobil sampai tujuan, baik rumah maupun bengkel yang dituju.

Sekarang sudah tahukan kemana mencari jasa derek cantol ?

1 thought on “Tipe dan Kondisi Mobil Kecelakaan Seperti Apa Yang Memerlukan Derek Cantol ?”

  1. Pingback: Agar Tidak Salah Pesan, Berikut Beda Mobil Derek Dengan Mobil Towing | Amanah Derek

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.